Posts

Showing posts from September, 2017

Kakak Udah Gede

Image
Oleh: Rahma Dwi An Nabhani Alumni putri PP Adnan Al Charish _______________________ _______________________ Alhamdulillah..kakak udah gede...udah mulai mandiri.. Dulu sekolah pasti minta ditemenin emaknyašŸ˜‚..belum mau menulis dan bicara di hadapan gurunya walapun di rmh cerewetnya kebangetanšŸ˜„,,sekolah 3 jam uang jajan 10rb ludes bahkan kadang kurangšŸ˜‚,, Alhamdulillah.. Sekarang udah TK A ,,udh sekolah sndri tanpa emaknya (emaknya biar gak ngegosip terus yašŸ˜‚šŸ˜‚šŸ˜‚),,jajan jg udh berkurang,,bahkan tanpa aku suruh pun,,katanya uangnya di tabung,,walapun cuma 2000? Tadi pagi sekolah sndri..karna adeknya lagi skit emaknya gak nungguin di sekolah,,,aku kasih uang jajan 6000. Namanya emak2 ya,,walapun si kakak udh mau di tinggal tp msih belum tega ninggal sampai siang,,Sblum pulang skolah aku nyusul kesekolahnya,,sampai disana bu guru bilang si kakak tadi nabung 2000 😁 . alhamdulillah.yang dulunya 10000 cuma buat jajan sekrg udh menyisihkan untuk menabung .. Sekiranya udah ag...

Mereka Yang Cantik Itu

Image
Oleh: moh kholil mughofar _______________ _______________ kelebat mereka senyuman mereka lirikan mata mereka ayunan tangan mereka langkah gemulai mereka suara pijakan mereka bisik-bisik mereka yang lalu-lalu mengitar memutari satu cerita pun yang kan datang sembari membuka lembaran yang baru saja usai diketik dengan binar mata manja mereka pelan mengeja perhuruf lalu perkata kemudian perkalimat sejurus kemudian tersenyum malu ingin bertanya ada yang merah-merah yang nampak seketika duduk beriring lalu khusyuk mendengarkan satu suara lagu indah yang mungkin hanya untuk sekali ini mereka jumpa tak akan ada hari esok kecuali jadi kenangan dan cerita satu dua alenia satu dua baris satu dua halaman dan alis lentik merekapun mulai meninggi menyatu tuk menambah suatu keanggunan sepuluh hari menghitung terbit senja sepuluh hari dengan dua kali senin dan dua kali selasa menghitung detak jam dinding juga barisan angka dalam kalender bermanjalah ____...

Manbaul Huda Madrasahku

Image
Oleh: Moh Kholil Mughofar _________________________ _________________________ I "Yaqulunur abdur rozaq jailani" ...................... Itu syatar pertama syair tauhid yang pernah kami baca Yang mungkin tinggal kami saja yang masih tekun membuka lembar lembarnya Syair cinta pak nur pada sang robb Murobbi alim yang selalu terlantunkan kisahnya di balik sekat2 madrasah kecil kami Murobbi sholeh nan penuh keikhlasan Murobbi santun yang sangat terindukan II Sedari kecil kami mendengar nama mereka Kyai2 tawadhu' panutan Pun sedari dulu kami membaca kitab-kitab mereka Dari tauhid hingga tarikh Dari arab sampai jawa Sembari melagukannya dengan gembira Di pinggir bengawan dan kelas2 diniyah Seraya berceloteh riuh bersama Meski hanya 60 lagu Moga tersyafaati semua III Bapak-bapak kami terlampau sering berkisah Tentang serombongan anak yang menuruti jalan tanah Membawa oncor dan ublik menerobos malam dan rasan2 orang desa Berjalan keselatan dengan...

RENGKENG 1 (TAHUN BARU ISLAM 1439 H)

Image
Ponpes. Adnan Al Charish Malam kamis, 20 September 2017 _______________________________ _______________________________ Dalam rangka ngurip-ngurip malam 1 muharam 1439 H ... MASDA (Majlis Santri PP Adnan Al Charish) mengadakan serangkaian acara sebagai ganti jam diniyah yang diliburkan. Dimulai dengan takhtiman seusai jamaah maghrib dipimpin dewan asatidz, lalu ditutup dengan pembacaan doa takhtm dan doa awal tahun. Sedang doa akhir tahun sudah dibacakan sebelumnya bakda jamaah ashar. Dengan pengharapan mugi2 kedepannya bisa lebih baik dan yang sebelumnya menjadi bahan introspeksi diri agar tak mengulang kesalahan dan kekurangan yang sama. Yang baik lebih ditingkatkan dan yang kurang dibenahi. Tanpa bubar dahulu, seluruh santri langsung diajak berjamaah isyak dan dilanjutkan pemaparan acara RENGKENG 1 yang nanti akan diadakan di serambi mushola. Pemaparan singkat disampaikan langsung oleh presiden MASDA. Jamaah dibubarkan agar bisa mempersiapkan diri (moco wirid to ngatur stra...

SEBUAH DOA

Image
Oleh: Misanan E Mbak Irul penuh cinta . ------------------- ------------------- Ya Allah Cukupkanlah umurku hingga tiba waktunya ku bertemu dengan ia yg tlah engkau siapkan Cinta tersurat yang tlah tertuliskan dalam lauh mahfudh mu Rukunkanlah kami Dan bimbinglah kami hingga masa kami menerima beberapa amanahmu yang lucu Cukupkanlah rizki kami Dan lapangkan hati kami untuk merawat mereka Senyumkanlah bibir kami Perhaluslah lisan kami Indahkanlah rumah kami Hingga mereka bisa tumbuh menjadi yang sholih sholihah Kan kami rawat bunga2 amanahmu Kami sayang dan kami manjakan Sampai bermekaran mereka Bertemu belahan hati mereka Berikrar mereka sebagaimana kami dulu Menerima amanah mereka sebagaimana kami darimu dahulu Oh indahnya ..... Dan setelah semuanya Tutuplah romanku dengan kisah yang haru Tangiskanlah semua orang Rindukanlah semua manusia Bekukanlah cinta padaku di hati mereka Agar tak ada cinta yang rusak rapuh Agar namaku tetap selalu tersenand...

SAHABATI

Image
SAHABATI I sahabati, tadi pagi sempat terdengar ada beberapa kembang di samping dalem yang menangis yang sebelumnya kembang-kembang  itu hanya terdiam demi kehilanganmu beberapa hari lalu saat kami akan berangkat, mereka itu hanya diam memandang tak berucap apapun tak melambai walau sedikitpun tak berteriak ingin ikut serta tau pun mengejar sembari berharap bisa mengantarkanmu II sahabati, saat rindu sudah tak tertahan rasanya -bagikupun- tlah terlampau pantas untuk mereka itu menangis sejadi-jadinya sebab si cantik yang biasa menyapa mereka sudah tiada lagi yang berlalu sembari menebar senyum yang tertawa sambil bertingkah lucu yang melentikkan alis menyimak dawuh asatidz yang membuka lembaran syair tau pun yang sungkuk-sungkuk pada alim-alim yang selalu membuat kembang-kembang itu tersipu kagum tak bisa lagi mereka lihat III sahabati, tahukah dirimu jika segala sesuatu slalu berdzikir mendoakan kita? para santri yang bermandi peluh, menahan rindu, da...